Melanjutkan pembahasan Tafsir Surat An-Nur, ayat 37-38 menyebutkan ciri-ciri lelaki sejati:
رِجَالٌ لَا تُلْهِيهِمْ تِجَارَةٌ وَلا بَيْعٌ عَنْ ذِكْرِ اللَّهِ وَإِقَامِ الصَّلاةِ وَإِيتَاءِ الزَّكَاةِ يَخَافُونَ يَوْمًا تَتَقَلَّبُ فِيهِ الْقُلُوبُ وَالأبْصَارُ (37) لِيَجْزِيَهُمُ اللَّهُ أَحْسَنَ مَا عَمِلُوا وَيَزِيدَهُمْ مِنْ فَضْلِهِ وَاللَّهُ يَرْزُقُ مَنْ يَشَاءُ بِغَيْرِ حِسَابٍ (38) }
Laki-laki yang tidak dilalaikan oleh perniagaan dan tidak (pula) oleh jual beli dari mengingati Allah, dan (dari) mendirikan salat, dan (dari) membayarkan zakat. Mereka takut kepada suatu hari yang (di hari itu) hati dan penglihatan menjadi guncang. (Mereka mengerjakan yang demikian itu) supaya Allah memberi balasan kepada mereka (dengan balasan) yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan, dan supaya Allah menambah karunia-Nya kepada mereka. Dan Allah memberi rezeki kepada siapa yang dikehendaki-Nya tanpa batas.
Tafsir Surat An-Nur: ayat 37
Kata رِجَالٌ bermakna laki-laki. Jamak dari رجل (Seorang lelaki). Seorang laki-laki yang istimewa dan lelaki sejati disebut dengan رِجَالٌ meskipun hanya seorang saja. Dan di Al-Qur’an, kata rijal dipakai untuk menyebut lelaki yang baik dan pemberani (istimewa).
Ada banyak ayat-ayat Al-Qur’an yang menyebutkan ciri-ciri laki-laki sejati, yang dirangkum dalam kajian singkat kali ini.